LP2M UIN Jakarta Rilis Program Unggulan dalam Rapat Kerja 2023
Bogor-Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan Rapat Kerja tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring selama tiga hari, 3-5 Juli 2023 di Hotel Rancamaya, Bogor. Kegiatan ini diinisiasi sebagai ajang sharing gagasan antar unit di bawah LP2M untuk merumuskan arah kebijakan dan program unggulan selama setahun ke depan. Rapat Kerja ini mengusung tema “LP2M Where Knowledge Meet Action: Penguatan Kelembagaan dan Kolaborasi di Era Society 5.0”
Dalam sambutannya, Ketua LP2M, Prof. Amelia Fauzia, Ph.D menyebut, LP2M merupakan lembaga think tank kampus yang menjadi backbone kampus dalam mengemban amanah 2/3 Tridharma Perguruan Tinggi, sehingga harus menampilkan peforma kinerja kelambagaan yang yang professional dan tangguh. Oleh karena itu, LP2M telah menyiapkan roadmap sebagai basis perumusan program kerja. “Agenda raker ini tidak hanya merumuskan arah kebijakan dan program LP2M setahun ke depan, tetapi juga diperlukan penguatan team work sebagai pilar kesuksesan program-program yang sudah direncanakan LP2M. Team work yang solid dan kuat sangat dibutuhkan, mengingat perguruan tinggi saat ini dihadapkan tantangan Era Society 5.0 yang menuntut akan pentingnya penguatan peforma dan kolaborasi kelembagaan.” ucap Ketua LP2M, Amelia Fauzia.
Dalam acara tersebut, Rektor UIN Syarif Hidayatullah, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D juga menyampaikan arahan. Dalam sambutannya, Rektor UIN Jakarta menyampaikan bahwa rapat kerja ini merupakan forum untuk menyamakan persepsi tentang rencana kerja ke depan yang diproyeksikan untuk mewujudkan ketercapaian visi misi UIN. “Dalam merumuskan arah kebijakan dan program kerja, LP2M harus focus pada tigal. Pertama, penguatan rekognisi dan reputasi. Program kerja LP2M harus diorientasikan pada Upaya peningkatan rekognisi dan reputasi kampus baik pada aras nasional maupun global. Namun keduanya juga harus memiliki dampak yang nyata bagi masyarakat dan ilmu pengetahuan. Kedua, produktivitas. Saat ini, UIN Jakarta sedang mengupayakan alih status menjadi PTKN BH. Ikhtiar ini tentu harus didukung dengan produktivitas seluruh unit yang dimiliki oleh UIN khususnya unit bisnis. Ketiga, riset harus terhubungkan dengan dunia industri dan stakeholder lain sehingga tidak lagi hanya mengandalkan anggaran hibah atau UIN”. Ungkap Rektor UIN Jakarta, Asep Saepuddin Jahar.
Rapat Kerja ini diikuti seluruh tim dari 7 unit di bawah naungan seperti Pusat Penelitian dan Penerbitan (PUSLITPEN), Pusat Pengabdian Masyarakat (PPM), Pusat Layanan dan Bantuan Hukum (PUSKUM), Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA), Pusat Informasi dan Layanan Humas dan Pusat Layanan Kerjasama Internasional (PLKI). Beberapa program unggulan yang dihasilkan dalam rapat kerja ini antara lain Penguatan penelitian berbasis kepakaran keilmuan di Prodi, Adopting BRIN scheme in research process, Penguatan Pengabdian berbasis pada impact (impactful community works), Student Social Works (KKN) linked with Industries and WCU (overseas), Creating International Research & Community Works' Hub, Rebuilding autoritative UIN Publishing House, Reactivating Educative Day Care, Maintaining UINJKT top one SINTA rank, Enhancing Professional Legal Service and Training, Encreasing research on women, gender, and sexual violence, Enhancing official websites (uin and units) as initial gateways for quality world class information, Developing Branding Awareness and Its Guidelines dan Initiating Adjunct Professorship and its guideline Rapat kerja LP2M ini berlangsung dengan meriah dan lancar. Di samping menjadi menjadi ajang cross learning antar unit, juga dilakukan serangkaian kegiatam team work building.